Tidak dapat dipungkiri lagi perkembangan game multipayer/online di platform
android kini makin di gandrungi banyak kalangan, mau yang masih kecil sampai
yang dewasa hingga yang lanjut usia, emang main game nggak mandang usia,haha.
Untuk sekedar hanya seneng – seneng atau hanya sekedar mengusir rasa bosan ada
juga yang sampai menjadi pro playernya.
Apalagi kalau gamenya online kan seru bisa dimainin bareng teman,
keluarga, atau pacar. Tapi dari sekian banyak game online di android tak
sedikit yang membuat cepat bosan karena gameplay yang kurang menarik. Dan
berikut Obrolan Santai merangkum lima game online android yang paling seru
untuk dimainkan dan nggak bikin kamu cepat bosen :
- Arcane Legend
Game ini adalah ketika pertama kali saya menyukai game online android untuk jangka waktu yag lama, ya kira-kira sampai 2
tahun kuranglah. Game yang bergenre MMORPG ini sukses membuat saya betah karena
menurut saya adalah salah satu game open world yang paling sukses waktu itu.
Walaupun hanya menyediakan tiga class, yaitu Warrior, Rogue, dan Mage tapi itu
cukup untuk mengundang jutaan player memainkannya. Dengan disediakan fitur pet,
kostum, dan item yang bervariasi menambah nilai plus untuk game ini, event yang
tersediapun menarik sekali karena setiap pergantian musim akan ada event besar
dengan updatetan item special yang mengesankan dan membuat player akan merasa
rugi jika melewatkan eventnya, hal itulah yang membuat banyak player
berbondong-bondong memainkanya, dan juga ada fitur trade yang memudahkan para
player untuk jual beli item. Nilai lebih untuk game ini adalah freeplayer cukup
bisa bersaing walaupun perlu usaha yang lumaya extra. Kelemahan game ini
terletak pada starting item untuk pemula yang masih minim sehingga diperlukan
usaha extra untuk menuju level tinggi, tapi saya percaya akan ada perbaikan
terus menerus kedepannya.
2. Bomb Squad
Game multiplayer yang hanya bisa dimainkan
lewat koneksi wifi dengan salah satu player menjadi hostnya, game ini adalah
salah satu game yang paling seru yang pernah saya mainkan bareng-bareng dengan
teman saya, kenapa begitu karena gameplaynya yang cukup unik dan bervariasi
sukses membuat ngakak disetiap gamenya. Tipe game dibagi 3 Co-op, Team Versus,
dan Free for All. Dengan puluhan variasi minigame dan map secara
cuma-cuma. Seperti Elimination, Death match, Race, Capture the Flag, King
of The Hill, Keep Away, dan masih banyak lagi. Ukuran game yang tidak besar
yaitu under 100MB membuat nilai plus game ini.
3. LORD’S Mobile
Game yang seru dan memiliki gameplay yang cukup bagus, di game yang menggambarkan perang antar kerajaan ini kita dituntut untuk
membangun kerajaan dan membuat pasukan yang banyak serta kuat untuk bertahan
dari gempuran-gempuran kerajaan lainnya. Di sini kita dituntut untuk memiliki
sebuah aliansi atau menjadi anggota dari sebuah guild agar memudahkan kita
menjaga agar kerajaan kita tidak hangus dijajah orang.Dari game ini saya banyak belajar arti dari kebersamaan, karena nantinya kalian harus akan join salah satu guild dan pastinya komunikasi harus tetap dijaga agar tetap kuat dan kompak. Dan letak keseruannya da
disini kita akan terpacu untuk bisa melindungi kastil kita karena apa? Rasanya
sakit jika pasukan kita habis dibantai orang, haha.
Game fps yang satu ini pasti bnayak yang
sudah tau. Dengan mode yang beragam membuat para pemain tidak cepat bosan. Dan
karena masih sedikit game online yang bergenre fps yang bagus membuat game ini
menjadi pilihan yang tepat.
5. Mobile Legend
Moba kok analog? Pasti sering sekali mendengar
kalimat tersebut ketika berkaitan dengan game yang satu ini, haha. Game yang
sukses memberi dobrakan di dunia esport, meskipun sudah ada pendahulunya game
moba untuk platform android tapi mungkin karena gamenya tidak terlalu
berat, kontrolnya tidak kaku, dan
karakternya lebih menarik perhatian membuat game ini menjadi lebih populer di masayrakat,
ditambah dengan adanya kompetisi yang berjalan hingga Internasional membuat
semakin digandrungilah game ini. Semakin dikembangkanya game ini saya yakin
pasti akan banyak lagi player yang berdatangan.
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapus